Monday, May 21, 2012

THE DREAM TEAM'S SECOND DAY STORY

me, avi dana at 10:59 PM
sabtu, sembilan belas mei dua ribu dua belas...

kami diwajibkan dateng jam setengah delapan pagi, dan bagi siapa yang telat, akan didiskualifikasi. jadi, kami telpon taksi jam 6:25, dan berangkat dari kosan jam 6:30 (suer taksinya cepet banget!). kita beli makan dulu di pinggir jalan, berupa bubur sayur dan nasi kuning. sengaja dibungkus, mau dimakan di tempatnya aja biar ga telat.
dan...
kami orang pertama yang datang hari itu. jam 6:45.
oke, ga papa. kami nunggu di depan gedung fisipol yang guedem banget, dan kami makan nasi bungkusan tadi di situ. semua orang ngeliatin. ya, kami emang udah bisa banget dibilang gembel. tapi yang penting kami enjoy it. seneng wes :D

dan begini, dan begitu, dan sedemikian rupa..

upacara pembukaan pun dimulai. setelah pidato banyak orang penting yang bikin ngantuk, akhirnya ada tari saman yang amazing banget! setelah seneng-seneng kek gitu, sampailah kita kepada saat yang berbahagia dengan selamat sentausa, kepada motion launch...
opposition : sman 2 denpasar
acting as : government
motion : THBT in order to what-is-this-i-forget-this-sentence, Spratly Island will be ceded to China.

degdegan. parah. ini pertama kalinya kami lawan orang yang bukan orang jawa tengah, bahkan orang jawa. muka mereka sangar-sangar! mereka ngomongnya keren (walopun ada logat bali yang sangat kental). yah, debat berjalan dengan sangat mendebarkan. untungnya,
we : won
margin : 2
yeeeeee :D

second motion launch...
opposition : sman 4 denpasar
acting as : government
motion : THBT the LGBT rights movement should oppose the LGBT pride-parade in western liberal democracies

musuh yang mematikan, ternyata. walaupun kami sangat yakin mereka salah define the motion. mereka bertiga cantik, semua orang mengakui itu. tapi mereka songong, sombong juga. hih. kami udah kebakar duluan tuh ngelawan mereka. tapi yaa....
we : lost
margin : 4
ergh -_________-

third motion launch
opposition : sman 9 yogyakarta
acting as : opposition
motion : TH welcomes free movement of labor worldwide

untung kita negatif! free movement di sini, kita ngartiin sebagai sebuah pergerakan buruh kan... eh ternyata si positif define sebagai pengiriman tki! dan jelas saja, case building 30 menit itu ga ada artinya sama sekali! kita bikin argumen baru dalam waktu yang sangat singkat, ngagetin, dan ga jelas, dan penuh kegalauan. wowowowowoooooo.......
hasilnya pun ga langsung diumumin. kita harus nunggu di aula. dan itu......menyebabkan kami melihat seorang nyonyo galau diem selama setengah jam.

and these teams were breaking to quarter final
1. sman 4 denpasar
2. sman 1 surakarta A
3. sman 5 yogyakarta
4. sman 3 surakarta A
5. sman 3 surakarta B
6. SMAN 1 MAGELANG
7. sman 2 cirebon
8. sma taruna nusantara

waaaaaaaaa kita masuk delapan besar dan ada di peringkat yang sekian tingginya dari 27 peserta laiiiiiin! bangga, seneng, gembira dampur aduk sama gundah gulana menghadapi quarter final.
agenda malam itu : belajar belajar belajar!!!
ditemani susu dan roti bakar dan mie ramen yang kesampaian juga kami beli, we closed the day dengan perasaan paling galau sepanjang hidup...

0 comments:

Post a Comment

 

Fabulous As I Am Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos